//
Pentingnya Ilmu

Dalam Hadis Abi Kabsyah Rasulullah SAW bersabda :

Ada empat golongan manusia :

Pertama, manusia yang Allah berikan ilmu dan harta, dan dengan ilmu dan harta tersebut, dia bertaqwa kepada Allah, menyambungkan tali silaturahmi, mengetahui hak Allah. Ini adalah manusia yang paling utama.

Kedua, manusia yang Allah berikan ilmu tetapi tidak Allah berikan harta, dan dia berniat baik, jika dia memiliki harta, dia akan berbuat seperti si fulan (golongan manusia pertama tadi). Maka dia bersama niatnya, dan dianggap sama dengan golongan manusia pertama tersebut.

Ketiga, manusia yang Allah berikan harta, tetapi tidak Allah berikan ilmu, dan dengan harta tersebut, dia tidak bertaqwa kepada Allah, tidak menyambungkan tali silaturahmi, dan dia tidak mengetahui hak Allah. Ini adalah seburuk-buruk manusia.

Keempat, manusia yang tidak Allah berikan ilmu dan juga tidak Allah berikan harta, dan dia memiliki niat, jika dia memiliki harta, dia akan berbuat seperti si fulan (golongan manusia ketiga). Maka dia bersama niatnya, dan dianggap sama dengan golongan manusia ketiga tersebut.

Dari keempat golongan manusia tersebut, dapat kita lihat bahwa faktor penentu baik tidaknya adalah pada ilmu.

Mudah-mudahan kita termasuk golongan manusia yang pertama, atau paling tidak yang kedua.

*Pengajian Jum’at oleh Ust. Herlini Amran

Discussion

No comments yet.

Leave a comment